Thursday, March 15, 2018

PERIBAHASA DAN ARTI ABJAD "E-G"

E – G
  1. Empang sampai ke seberang, dinding sampai ke langit (artinya sudah tidak dapat didamaikan lagi)
  2. Enau mencari (memanjat) sigai (artinya perempuan mencari laki-laki)
  3. Endap di balik lalang sehelai (artinya menyembunyikan sesuatu atau bersembunyi di tempat yang mudah diketahui orang)
  4. Enggan seribu daya, mau sepatah kata (artinya kalau tak suka (tak mau) biasanya banyak jawab dan alasannya)
  5. Esa hilang dua terbilang (artinya berusaha terus dengan keras hati hingga maksud tercapai)
  6. Gila di abun – abun (artinya mengharapkan sesuatu yang mustahil)
  7. Gajah mati meninggalkan gading, orang mati meninggalkan nama (artinya orang baik akan selalu meninggalkan nama baik, sedangkan orang jahat akan meninggalkan nama buruk)
  8. Galas terdorong kepada Cina (artinya sesuatu yg sudah terlanjur, tak dapat dicabut kembali)
  9. Gamak-gamak seperti menyambal (artinya hanya dengan coba – coba atau kira – kira saja)
  10. Gayung bersambut, kata berjawab (artinya menangkis serangan orang, menjawab (melayani) perkataan orang)
  11. Gelegar buluh (artinya besar cakap, tak berisi)
  12. Geleng spt si patung kenyang (artinya berjalan dengan sombong, congkak)
  13. Gemuk membuang lemak, cerdik membuang kawan (artinya tidak mau menolong atau bergaul dengan keluarga sesudah keadaannya bertambah baik, kaya, dsb)
  14. Gengam erat membuhul mati (artinya memegang perjanjian)

No comments:

Post a Comment